--> Skip to main content

5 Aplikasi android Terjemahan Bahasa Inggris – Indonesia Terbaik

Terjemahan atau translate di era jaman sekarang sangat di perlukan apalagi sewaktu kita dalam perjalanan traveling keluar negeri, pastinya untuk kita orang yang belum sepenuhnya menguasai bahasa luar negeri. Maka dari itu internet disini sangat berguna selain untuk hiburan internet juga bisa kita gunakan untuk belajar loh, misalnya saja anda ingin belajar bahasa inggris. Dengan kita sering menghafal tentunya kita akan lebih cepat untuk menguasai hal tersebut.

Di dalam belajar bahasa inggris kita juga tidak harus perlu membeli sebuah kamus dengan harga yang mahal, karena di google playstroe sudah disediakan aplikasi translate atau terjemahan dengan gratis tanpa perlu harus mengeluarkan biaya. Selain digratiskan dengan adanya aplikasi translate ini mampu memudahkan pekerjaan anda dalam hal menterjemahkan dan lebih cepat menguasai bahasa inggris. Tapi sebelum menginstall atau memasang aplikasi terjemahan baiknya anda simak dulu beberapa aplikasi terjemahan yang mungkin mimin anjurkan dan rekomendasikan untuk digunakan. Mau tau apa saja aplikasi terjemahan bahasa inggris – indonesia terbaik android simak pada berikut ini.

5 Aplikasi Terjemahan Bahasa Inggris – Indonesia Terbaik Android 2016


1. Aplikasi Indonesia English Translator


 5 Aplikasi android Terjemahan Bahasa Inggris – Indonesia Terbaik

Aplikasi yang satu ini memang sangat khusus untuk menerjemahkan sebuah kata atau kalimat dalam bahasa inggris ataupun bahasa indonesia. Jadi pada dasarnya jika anda ingin menguasai kedua bahasa tersebut maka aplikasi ini sangat cocok anda gunakan sebagai media pembelajaran dalam menenterjemahkan sebuah kata asing bagi anda.

2. Translator



Translator

Aplikasi terjemahan yang bernama translator ini memang sungguh-sungguh mengesankan. Anda bisa menerjemahkan teks bahasa asing dan anda juga dapat mengucapkan kalimat yang ingin anda terjemahkan. Aplikasi ini juga menterjemahkan lebih dari 50 bahasa dan Translator juga dilengkapi dengan fitur sosial media seprti Faceebook, Twitter, Email.

3. Easy Language Translator


Easy Language Translator

Aplikasi Easy Language Translator merupakan sebuah aplikasi yang menawarkan jasa translator dengan fitur teruniknya yakni aplikasi ini bisa menerjemahkan suara dan teks lebih dari 70 bahasa. Namun untuk menggunakan aplikasi translator ini anda diwajibkan harus tersambung dengan koneksi internet.

4. iTranslate


 iTranslate

Aplikasi iTranslate ialah salah satu aplikasi yang mungkin terbilang terbaik di android. Fitur terandal dari Aplikasi iTranslite ini adalah fiturnya yang dapat menterjemahkan lebih dari 50 bahasa. Selain itu aplikasi iTranslate juga dilengkapi dengan fitur sosial media dimana fitur ini dapat mengirim langsung hasil terjemahan via email atau posting di twitter.

5. Google Translate


Google Translate

Aplikasi terpopuler dan terkeren pastinya anda sudah mengenal aplikasi dengan nama Google Translate. atau mungkin anda telah mengenal google translate secara tidak langsung. Google translate juga memiliki sebuah aplikasi untuk android dan bagusnya aplikasi ini bisa anda gunakan secara offline. Selain itu aplikasi google translate juga memiliki kecanggihan yakni menguasai lebih dari 80 Bahasa sekaligus. Wow banget kan?

Nah itulah beberapa aplikasi terjemahan terbaik bahasa inggris – bahasa indonesia android 2016. Semoga bermanfaat.
    Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
    Buka Komentar
    Tutup Komentar