--> Skip to main content

Cara Daftar Dan Pasang Iklan POPADS.NET Di Blog Terlengkap!

Selain alternatif google adsense yang kemarin mimin berikan mengenai cara daftar kliksaya, pagi hari ini mimin akan membagikan serta mengupas panduan cara mendaftar iklan pop ads dan memasang iklan pop ads. Namun sebelum itu perlu anda ketahui POPAds adalah sebuah situs ads network pop under berbasis Cost Per Million (CPM) dengan tingkat bayaran termahal. Selain itu anda juga akan cepat mendapat bayaran karena di PopAds bantang ambang pengambilan bayaran minimum adalah $5.

Cara Daftar Dan Pasang Iklan POPADS.NET Di Blog Terlengkap!

Dari Review yang telah mimin catat, iklan Pop Ads ini tidak mengganggu pengunjung sama sekali, hal itu disebabkan karena iklan PopAds akan muncul di belakang layar browser anda. Dan biasanya iklan yang muncul berupa, audio, video dan pop up. Dengan optimasi iklan yang baik, anda akan segera memperoleh banyak penghasilan dari iklan PopAds.
Persyaratan Mendaftar Iklan PopAds
  • Isi Konten tidak melanggar hukum hak negara Amerika dan Costa Rica.
  • Blog sudah memiliki beberapa konten atau artikel di dalamnya.
  • Blog yang di daftarkan ke Pop ads, akan ditinjau dan membutuhkan waktu paling lama 24 jam.

Ketentuan Batas Ambang Pembayaran (PayOut)

  • Minimum Pay Out atau batas ambang pengambilan bayaran adalah $5.
  • Pembayaran dilakukan Apabila permintaan dari publisher atau pemilik akun terdaftar.
  • Pembayaran melalui Paypal atau alert Pay.

Persyaratan dan ketentuan di atas harus dipenuhi, apabila persyaratan dan ketentuan di atas sudah diterapkan di blog anda, apa salahnya mencoba untuk menjadi publisher dari Ads Network POP Ads dan mendapatkan penghasilan melalui iklan berbasis CPM.

Cara Mendaftar Di PopAds.net 2016

1. Kunjungi Halaman PopAds Melalui Link Alternatif ini PopAds.net 

2. Langkah Selanjutnya Isikan Form Data Diri anda pada halaman registrasi, di bawah ini adalah panduan petunjuk registrasi form data pada PopAds.

Halaman PopAds
Gambar diperoleh dari: Aak-share.com
Berikut ini adalah contoh gambar apabila proses registrasi berjalan lancar.

proses registrasi berjalan lancar

3. Setelah Berhasil mendaftar pop ads maka anda buka email yang digunakan sewaktu mendaftar guna memverifikasi email dengan menekan link untuk melakukan aktivasi.

4. Apabila anda sudah berhasil membuka dan melakukan aktivasi, maka langsung saja anda login ke dashboard PopAds.net dengan menekan tombol here. Dan gunakan Username dan password sewaktu mendaftar ke PopAds.

mendaftar ke PopAds.

5. Langkah berikutnya tambahkan website anda ke dalam pop ads dengan cara menekan tombol Add New Websites 


Add New Websites

6. Lalu isikan Form data Blog anda, Form tersebut seperti gambar di bawah ini.

Form data Blog anda

7. Kemudian akan tampil details dari blog anda. Apabila ada kesalahan jangan panik anda bisa mengulangnya lagi. Jika website sudah ditentukan dan benar maka anda tekan tombol add websites

 tombol add websites

Setelah anda berhasil mendaftar dan memasukan website atau blog, anda harus menunggu peninjauan yang akan dilakukan oleh team PopAds dan membutuhkan waktu sekitar 24 Jam. Jadi jangan khawatir anda pasti akan di terima menjadi publisher di PopAds.

Cara Membuat Unit Iklan PopAds

1. Login ke dashboard popads anda.

2. Pilihlah menu code generator seperti yang telah di tandai kotak merah pada gambar berikut ini.

Cara Membuat Unit Iklan PopAds

3. Kemudian Tekan tombol generator.

tombol generator

4. Langkah berikutnya Salin code tersebut ke dalam widget blog anda.

Memasang Iklan PopAds.net Di Blog

1. Langkah pertama login dan masuk ke dashboard blog anda.

2. Kemudian Klik menu Template > Edit HTML.

3. Langkah berikutnya anda tambahkan code yang sudah digenerate sebelumnya dan letakkan kode di bagian atas kode html </head> atau </body>. Atau anda juga bisa memasang iklan melalui Menu Tata Letak dan Tambahkan Widget Javascript/HTML kemudian tambahkan dengan Kode iklan PopAds yang telah disalin.

4. Simpan Template atau gadget.

Penayangan iklan Pop ads Hanya berlaku sekali pada satu halaman situs atau web/blog. Dan kemunculan iklan PopAds tidak akan mengganggu pengunjung anda.

Demikianlah Artikel ini mimin sampaikan tentang bagaimana cara mendaftar dan memasang iklan Popads.net pada blog.
    Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
    Buka Komentar
    Tutup Komentar